• Lock.
  • Profile
  • Gallery
  • Berita
  • TV edukasi
  • Blog TIK
  • Alumnus
  • Comments
  • E-Learning
stop
Sambutan Kepala Sekolah SMP NU 02 Dukuhturi

Assalamu'alaikum Wr.wb.
Segala puji bagi Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat taufik dan hidayah-Nya kepada kita sekalian sehingga kita masih diberi kesempatan untuk melaksanakan kewajiban sebagai ummat demi perjuangan melalui jalur pendidikan. Tidak dipungkiri bahwa di era global dan pesatnya teknologi informasi, keberadaan sebuah website untuk suatu organisasi termasuk SMP NU 02 Dukuhturi sangatlah penting. Wahana website dapat digunakan sebagai media penyebarluasan informasi-informasi penting dari sekolah yang mana harus diketahui oleh stake holder secara luas.

Website ini diharapkan dapat menjadi sarana promosi sekolah yang efektif. Berbagai kegiatan positif sekolah telah diunggah disertai gambar-gambar yang relevan, sehingga masyarakat luas dapat mengetahui prestasi-prestasi yang diraih oleh SMP NU 02 Dukuhturi Kabupaten Tegal. Sebagai media pembelajaran website sekolah dapat memuat blog-blog yang dibuat oleh guru-guru. Didalam blog tersebut guru dapat menuliskan berbagai artikel tentang pembelajaran dan memberikan tugas-tugas mandiri kepada peserta didik yang menunjang kegiatan pembelajaran berbasis Teknologi Informasi.

Website ini juga sebagai sarana komunikasi antara sekolah dengan para alumni dalam rangka konsolidasi sehingga terbentuk ikatan alumni yang makin besar dan kuat. Sekolah menyadari bahwa alumni merupakan salah satu potensi yang besar, yang apabila digali dan dikelola dengan baik dan benar akan mampu meberikan kontribusi yang positif kepada sekolah.

Baca selengkapnya...

Sebutir debu di Padang pasir

Oleh : Alip Hadi Mujiono

Belajar sudah menjadi sebuah kewajiban bagi umat manusia. Apalagi bagi umat Islam, masih ingat ayat pertama yang diturunkan kepada Sang Tauladan? Iqra’ ya dari peristiwa itu kita dapat ambil hikmahnya bahwa kita disuruh membaca yang pada hakikatnya adalah belajar.

Dengan belajar maka ilmu menjadi bertambah yang semula tidak tahu menjadi tahu, yang sebelumnya tidak mengerti menjadi mengerti.  Dan yang terpenting dan tidak boleh dilupakan adalah bahwa keberhasilan dari belajar itu sendiri adalah adanya perubahan perilaku dari buruk menjadi baik.

Ilmu yang didapat di bangku sekolah diibaratkan hanya sebutir debu di hamparan padang pasir yang sangat luas. Jangan merasa puas dulu dengan keberhasilan yang diperoleh dari sekolah saja yang terukir dalam sebuah kertas berstempel lulus.  Sudah siapkah kita menghadapi tantangan zaman di masyarakat pada khususnya dan di dunia ini pada umumnya?

Pengetahuan dan wawasan harus terus ditingkatkan selama jantung masih berdenyut. Sisa waktu yang ada gunakan untuk menggali dan mengasah ilmu yang telah kita raup.  Banyak cara yang bisa dilakukan untuk itu semua.  Manusia adalah mahluk yang diberi akal maka gunakanlah akal tersebut sebaik-baiknya agar menjadi sosok yang madani serta berbudi.

Kemajuan iptek memberi kesempatan kepada kita semua untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan.  Meski mempunyai dampak buruk namun dibalik itu semua menyimpan berjuta kebaikan di sana. Internet adalah sebuah solusi mengatasi kekurangan informasi. Ambil manfaatnya untuk meningkatkan pengetahuan dan menambah wawasan.