• Lock.
  • Profile
  • Gallery
  • Berita
  • TV edukasi
  • Blog TIK
  • Alumnus
  • Comments
  • E-Learning
stop
Sambutan Kepala Sekolah SMP NU 02 Dukuhturi

Assalamu'alaikum Wr.wb.
Segala puji bagi Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat taufik dan hidayah-Nya kepada kita sekalian sehingga kita masih diberi kesempatan untuk melaksanakan kewajiban sebagai ummat demi perjuangan melalui jalur pendidikan. Tidak dipungkiri bahwa di era global dan pesatnya teknologi informasi, keberadaan sebuah website untuk suatu organisasi termasuk SMP NU 02 Dukuhturi sangatlah penting. Wahana website dapat digunakan sebagai media penyebarluasan informasi-informasi penting dari sekolah yang mana harus diketahui oleh stake holder secara luas.

Website ini diharapkan dapat menjadi sarana promosi sekolah yang efektif. Berbagai kegiatan positif sekolah telah diunggah disertai gambar-gambar yang relevan, sehingga masyarakat luas dapat mengetahui prestasi-prestasi yang diraih oleh SMP NU 02 Dukuhturi Kabupaten Tegal. Sebagai media pembelajaran website sekolah dapat memuat blog-blog yang dibuat oleh guru-guru. Didalam blog tersebut guru dapat menuliskan berbagai artikel tentang pembelajaran dan memberikan tugas-tugas mandiri kepada peserta didik yang menunjang kegiatan pembelajaran berbasis Teknologi Informasi.

Website ini juga sebagai sarana komunikasi antara sekolah dengan para alumni dalam rangka konsolidasi sehingga terbentuk ikatan alumni yang makin besar dan kuat. Sekolah menyadari bahwa alumni merupakan salah satu potensi yang besar, yang apabila digali dan dikelola dengan baik dan benar akan mampu meberikan kontribusi yang positif kepada sekolah.

Baca selengkapnya...

Tips agar tidak mabuk dalam perjalanan

Sebentar lagi waktu liburan tiba, itu artinya musim touring pun segera datang. Kebanyakan sekolah mengadakan study tour (Karya wisata) dengan tujuan untuk mengenalkan budaya daerah kepada para siswa sehingga dapat memupuk rasa cinta tanah air.

Tidak hanya itu, setelah pelaksanaan study tour siswa pun dituntut untuk membuat karya tulis untuk melatih para siswa dalam menulis sebuah karya. Persiapan perlu dilakukan agar kegiatan karya wisata dapat berjalan sukses.
Salah satu kendala yang sering dihadapi ketika sedang berwista adalah apabila ada siswa yang mabuk kendaraan. Perjalanan tidak selamanya menyenangkan, terutama kalau anak mengalami mabuk perjalanan.

Kalau mabuk menimpa, si anak tersisa dan orang tua pun repot. Bagaimana mencegahnya? Ikuti tips yang dikutip dari liburs.com sebagai berikut :
  1. Hindari aktivitas membaca terlalu lama di perjalanan.
  2. Dengarkan alunan musik yang disukai. Musik yang tidak disukai atau dirasa membosankan juga dapat menimbulkan rasa mual. Volume tak perlu terlampau keras.
  3. Lakukan permainan atau kegiatan yang aman dan menyenangkan, seperti main tebak-tebakan, bernyanyi, dan bercanda.
  4. Dudukkan anak dengan posisi searah perjalanan. Ajari anak untuk melihat pemandangan di kejauhan seperti gunung atau hamparan sawah yang luas. Obyek di kejauhan tidak 'bergerak' secepat obyek di tepi jalan, sehingga tidak memusingkan.
  5. Jika mobil memiliki tiga baris kursi, pilihlah baris kedua yang minim guncangan.
  6. Persiapkan kondisi tubuh anak dengan prima. Jika anak sakit, sebisa mungkin perjalanan jauh dan lama tidak dilakukan saat itu.
  7. Beristirahatlah sejenak di sela perjalanan panjang
  8. Cukupi konsumsi air. Bawalah bekal buah atau jus yang rasanya segar. Air jahe dan gula juga membantu meredam mula dan muntah. Selain dalam minuman, jahe dalam biskuit dan permen juga cukup bermanfaat.
  9. Pastikan sirkulasi udara di kendaraan baik
  10. Jauhkan asap rokok karena selain mengiritasi saluran pernafasan, juga membuat anak mual
  11. Hindari makanan pedas dan berminyak sebelum dan selama perjalanan
  12. Usahakan perut tidak terlampau kenyang.

Mudah-mudahan tips ini dapat menjadi bekal di perjalanan,
Semoga Selamat Sampai Tujuan.